Tuesday, December 13, 2016

Valentino Rossi Puji Lorenzo

Valentino Rossi Puji Lorenzo


Walaupun terlibat perseteruan selama menjadi rekan satu tim di Yamaha Movistar, Valentino Rossi tetap mengakui bahwa Jorge Lorenzo adalah seorang pembalap yang cukup hebat. dengan adanya Lorenzo di yamaha, Rossi merasa lebih bergairah karna adanya persaingan dan kopetisi dalam satu tim..


Valentino Rossi Puji Lorenzo
Valentino Rossi Puji Lorenzo

''Bersama-sama kami telah memperoleh banyak prestasi, Dimulai sejak pertemuan pertama kali kami sangat kompetitif,'' ungkap Rossi kepada Tuttomotor , Selasa 13 dec 2016.

''Dengan menjadi satu tim dalam waktu yang cukup lama, saya pikir kami berdua sudah banyak belajar tentang sifat satu sama lain'' papar Rossi.

Rossi menambahkan bahwa dengan adanya dua pembalap besar dalam satu tim maka akan ada sebuah motivasi besar bagi keduanya untuk saling mengalahkan.

"Yang pada akhirnya ini selalu menjadi sebuah motivasi besar bagi kami untuk terus memberikan yang terbaik. kami berdua adalah pembalap papan atas di tim yang sama. Juga dalam beberapa tahun ini kami telah meraih banyak Prestasi yang baik dengan merebut Gelar Juara Dunia MotoGP .

Jadi persaingan kami semakin kuat, khususnya yang berkaitan dengan hasil yang kami dapatkan untuk tim. Saat Lorenzo di sini kami adalah tim yang sangat kuat.'' tambah Rossi.


0 comments:

Post a Comment